KPK Bidik Tanah dan Rumah DS di Madiun

Komisi Pemberantasan Korupsi membidik aset mantan Kakorlantas Polri Djoko Susilo di Madiun, Jawa Timur. Aset Djoko di daerah tersebut terdiri dari tiga bidang tanah di Kelurahan Kanigoro dengan total luas hampir 10 ribu meter serta dua rumah di Oro-oro Ombo dan Kanigoro.

Sementara itu keluarga Djoko Susilo di Madiun, Jawa Timur, Kamis (21/3), akan melakukan perlawanan hukum jika KPK benar-benar menyita harga Djoko di Madiun.  Menurut keponakan Djoko, Tri Ari Andani, seluruh rumah, bangunan dan sawah di Kanigoro merupakan warisan keluarga. Sedangkan satu buah rumah di Jalan Bima, Kelurahan Oro-oro ombo, merupakan hasil pembelian Djoko. Ada satu rumah lagi di Jalan Ki Ageng Kebo yang merupakan warisan istri pertamanya, Suratmi.

Dalam sebulan terakhir KPK menyita aset mantan Kakorlantas Djoko Susilo di sejumlah tempat. Nilainya ditaksir lebih dari Rp100 miliar.


Sumber : Metrotvnews.com
 

JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Lintas_Daerah pada 07.44. dan Dikategorikan pada , , , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

PENGUNJUNG ONLINE

2010 Lintas Madiun. All Rights Reserved. - Designed by Lintas Madiun